April 18, 2024

Alergi dapat terjadi kepada siapapun dan dimanapun. Hal tersebut dapat dipicu karena adanya zat yang masuk ke dalam tubuh. Selanjutnya, sistem imunitas meresponnya sebagai zat asing yang berbahaya. Maka dari itu, timbullah reaksi yang menimbulkan adanya penyakit berupa gatal maupun bercak merah pada permukaan kulit. Reaksi alergi sangat beragam mulai dari tingkat sedang hingga parah. Maka dari itu mencukupi kebutuhan obat alergi sangat penting. Anda bisa mendapatkannya di SehatQ.

Beragam Penyakit Alergi dan Penyebabnya

Tiap orang dapat menderita alergi yang sama maupun berbeda. Hal ini dikarenakan penyebab utamanya juga tidak sama. Alergi dapat terdiri atas berbagai macam. Beberapa diantaranya meliputi, alergi makanan, dingin, debu dan lain sebagainya. Maka dari itu, untuk mencegah adanya alergi maka lebih baik menyediakan obat sekaligus.

Tentunya pula untuk mengetahui berbagai macam penyakit, perlu adanya informasi artikel kesehatan yang akurat dan terkini. Sebab jangan sampai diri kita atau keluarga kita salah dalam penanganannya.

Kembali ke topik Penyakit Alergi, berikut ini untuk ulasan lebih lengkapnya.

Penyakit Alergi

1. Alergi Makanan

Alergi ini disebabkan makanan yang masuk ke dalam tubuh. biasanya, alergi makanan dapat berupa alergi kepiting, udang dan lain sebagainya. Biasanya, setelah mengkonsumsi makanan tersebut. Tubuh akan meresponnya dengan timbulnya pembengkakan, kaligata atau biduran.

Terkadang, juga disertai dengan lelah berlebihan dan mual-mual. Respon alerginya tidak terjadi secara langsung. Hal tersebut timbul setelah beberapa menit maupun jam. Apabila Anda merasakan reaksi alergi setelah mengkonsumsi makanan jenis tertentu dan tidak tahu disebabkan oleh faktor apa. Maka sebaiknya. Lakukan konsultasi kepada dokter. Anda dapat mengonsumsi Antihistamin dan Epinefrin yang dapat dibawa kemanapun Anda pergi.

2. Alergi terkait Musim maupun Kondisi Cuaca Tertentu

Alergi jenis ini lebih dikenal sebagai hay fever atau rinitis alergi. Gejalanya tidak sama dengan alergi makanan. Namun, penyakit ini dapat diketahui mirip dengan gejala flu. Beberapa diantaranya meliputi, mata yang mengalami pembengkakan dan hidung tersumbat.

Hay fever ini ditimbulkan adanya respon alergi yang ditimbulkan oleh serbuk bunga pada tanaman tertentu. Jenis hay fever dapat dibagi menjadi dua jenis yaitu, perennial dan musiman.

3. Alergi Akibat Gigitan Serangga dan Obat Tertentu

Mengkonsumsi jenis obat tertentu juga dapat menyebabkan alergi. Selain itu, alergi juga ditimbulkan oleh serangga dengan reaksi cukup parah. Beberapa respon dari kedua jenis alergi tersebut meliputi, pembengkakan di area gigitan serangga.

Biduran di seluruh tubuh disertai batuk dan sesak napas. Apabila sudah mulai terjadi reaksi demikian. Maka sebaiknya diobati dengan obat alergi atau berkonsultasi dengan pihak dokter. Hal ini dilakukan agar mendapatkan penanganan secepatnya.

4. Alergi Kulit

Jenis alergi ini biasanya menjadi pertanda kemunculan alergi jenis lainnya. Namun, alergi ini dapat ditimbulkan karena adanya kontak langsung antara alergen menuju kulit. Terdapat beberapa gejala yang memicu alergi ini diantaranya, adanya ruam kemerahan pada kulit, adanya eksim atau rasa gatal pada kulit. Selain itu, kulit yang gatal mudah berdarah.

Beberapa gejalanya juga diikuti dengan rasa gatal pada tenggorokan atau disebabkan oleh iritasi dan akibat adanya peradangan, biduran, mata yang bengkak dan sensasi panas terbakar. Anda dapat mengkonsumsi obat Dextamin Tablet maupun Alleron untuk meredakan alergi tersebut. Anda bisa mendapatkannya di Toko SehatQ.

5. Anafilaksis

Tingkatan alergi yang sudah mencapai tingkat keparahan tinggi lebih dikenal sebagai Anafilaksis. Hal ini menunjukkan bahwa alergi yang tidak dilakukan tindakan pencegahan secara cepat dapat menimbulkan masalah serius. Gejalanya dapat meliputi, kerongkongan terasa sempit, rasa pingsan, pusing hingga kesulitan bernapas. Apabila sudah merasakan tingkat alergi seperti itu.

Maka sebaiknya segera dibawa ke UGD untuk mendapatkan pertolongan dokter secepatnya. Sebagai langkah pencegahan terhadap gejala alergi yang sudah Anda kenali. Maka sebaiknya membawa obat alergi sesuai kebutuhan. Anda bisa mendapatkan berbagai pilihan obat di Toko sehatQ.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *